Forum Konsultasi
Polusi Udara
Mohon maaf, saya mewakili warga di Desa kami ingin mengajukan keberatan atas usaha tetangga saya, ternak ayam pedaging yang berada di lingkungan pemukiman (di belakang rumah. Bau menyengat selalu terjadi pada setiap menjelang panennya, bahkan kami telah berkonsultasi kepada Kelurahan, tetapi ternyata bapak Lurah nya sendiri juga backing dari usaha tetangga tersebut. Mohon informasinya kemana kami harus mengadukan gangguan lingkungan ini. Terima kasih Kami tinggal di Desa Tulung Kec. Kawedanan Kab. Magetan
Mohon maaf, saya mewakili warga di Desa kami ingin mengajukan keberatan atas usaha tetangga saya, ternak ayam pedaging yang berada di lingkungan pemukiman (di belakang rumah. Bau menyengat selalu terjadi pada setiap menjelang panennya, bahkan kami telah berkonsultasi kepada Kelurahan, tetapi ternyata bapak Lurah nya sendiri juga backing dari usaha tetangga tersebut. Mohon informasinya kemana kami harus mengadukan gangguan lingkungan ini. Terima kasih Kami tinggal di Desa Tulung Kec. Kawedanan Kab. Magetan
JOK
Joko SantosoEmail : joksan_hc@yahoo.com
Tanggal: 12.3.2012 | 16:41 WIB
JAWABMasa otonomi daerah saat ini, kewenangan ada di Pemerintah Daerah. Begitu pula dengan perizinan usaha peternakan. Silakan saudara berkonsultasi dengan pemerintah Kecamatan atau Dinas Peternakan & Perikanan kab. Magetan-Admin Disnak Jatim-
Daftar Pabrik Makanan Ternak di Kota/Kabupaten Malang
Apakah di kab malang terdapat Pabrik Makanan Ternak UD. Mandiri yang memproduksi Konsentrat sapi potong merk ultrafeed?
Apakah di kab malang terdapat Pabrik Makanan Ternak UD. Mandiri yang memproduksi Konsentrat sapi potong merk ultrafeed?
MAR
marolopEmail : marolopjonsonsihombing@yahoo.co.id
Tanggal: 11.3.2012 | 14:36 WIB
JAWABPak Marolop, Pabrik Makanan Ternak yang Anda sebutkan belum terdaftar di Dinas Peternakan Provinsi Jatim. Anda dapat mencoba mencari informasi pada Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten malang Jl. Trunojoyo Kav IV Kepanjen-Malang Tlp. (0341) 393926 atau Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kota Malang Jl. A. Yani Utara 202 Malang Tlp. 0341 - 801455, 0341 - 408273-Admin Disnak Jatim-
Mohon bantuan informsiny
Mhon info cara ternak ayam kampung beserta kisaran modalny yg lengkap dan pemasaran untk daerah blitar,mksih pak
Mhon info cara ternak ayam kampung beserta kisaran modalny yg lengkap dan pemasaran untk daerah blitar,mksih pak
DID
Didik/BLITAREmail : master_blitarcity7@ovi.com
Tanggal: 8.3.2012 | 22:29 WIB
JAWABSaat ini sudah banyak buku yang membahas cara beternak ayam buras/kampong yang bias Anda dapatkan di toko buku gramedia, togamas atau lainnya. Untuk pasar hasil peternakan dapat Anda cari infonya pada Dinas Peternakan Kabupaten Blitar Jl. Cokroaminoto 20 Biltar Tel/Fax (0342) 801136 atau Dinas Pertanian Kota Blitar Bidang Peternakan Jl. Imam Bonjol 39 Blitar (0342) 809039 , 0342 - 800104.-Admin Disnak Jatim-
Mohon info tentang pembeli ayam kampung
Terima kasih banyak atas informasi dan pencerahannya yang disampaikan. Tambahan lagi pak, untuk info tentang pembeli ayam kampung dari postingan sebelumnya belum dijawab, mohon pencerahannya juga terkait info tentang pembeli ayam kampung di kawasan kediri, nganjuk, jombang. Mungkin bagi rekan2 yang menggeluti usaha ini mohon sharing infonya juga. Terima kasih
Terima kasih banyak atas informasi dan pencerahannya yang disampaikan. Tambahan lagi pak, untuk info tentang pembeli ayam kampung dari postingan sebelumnya belum dijawab, mohon pencerahannya juga terkait info tentang pembeli ayam kampung di kawasan kediri, nganjuk, jombang. Mungkin bagi rekan2 yang menggeluti usaha ini mohon sharing infonya juga. Terima kasih
NAN
Nanang HertantoEmail : nanang_rt@yahoo.com
Tanggal: 8.3.2012 | 13:34 WIB
JAWABMohon maaf saat ini kami tidak memiliki informasi mengenai pembeli di daerah. Anda dapat mencoba mencari informasinya pada Dinas yang menangani peternakan atau Dinas Perdagangan di Daerah tersebut.-Admin Disnak Jatim-
Mohon Imformasinya
Produk pakan unggas jenis apa saja yang beredar di JAWA TIMUR?
Produk pakan unggas jenis apa saja yang beredar di JAWA TIMUR?
HEN
HendroEmail : Hendro171@yahoo.co.id
Tanggal: 2.3.2012 | 23:35 WIB
JAWABProduk pakan unggas yang beredar di Jawa Timur adalah jenis konsentrat dan completfeed. Untuk merk dan peruntukan periode penggunaan tergantung dari masing-masing perusahaan.-Admin Disnak Jatim-